Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2018

Lowongan CPNS S1 Matematika

Gambar
Pagi ini saya tanpa sengaja membuka roomchat LINE Today. Ada tulisan yang menarik berjudul "Jurusan Paling Laku dan nggak Laku di CPNS 2018!" . Setelah saya buka, judulnya menjadi "Update CPNS 2018, Inilah 5 Jurusan yang Paling Banyak dan Paling Sedikit Dicari dalam CPNS 2018" . Tulisan tersebut bersumber dari Tribun. Jika mau baca silahakan klik di sini . Saya baca cepat sebentar, dan mendapati beberapa jurusan yang 'laku' dan 'tidak laku'. Jurusan jurusan yang 'laku' ialah: 1. Jurusan Pendidikan Guru, 2. Jurusan Pendidikan Guru Agama, 3. Jurusan Kedokteran dan Tenaga Medis,  4. Jurusan Teknik, dan 5. Jurusan Magister Pascasarjana. Sementara itu jurusan yang tidak laku ialah 1. D3 Metrologi, 2. D3 Grafika, 3. S1 Ilmu Olahraga, 4. S1 Bahasa Indonesia, 5. S1 Matematika, 6. S1 Elektro Arus Lemah, 7. S1 Pengembangan Kurikulum, 8. S1 Studi (Ilmu) Hukum, dan 9. S1 Perpustakaan. Saat melihat jurusan S1 Ma

Waktu Tunggu

Setelah kita lulus kuliah, tak seketika itu kita akan mendapatkan pekerjaan. Kadang ada masanya kita menunggu panggilan kerja. Waktu menunggu itu kadang terasa kosong dan saya kira itu perlu diisi dengan kesibukan. Agar kita tak terjerumus kepada hal hal yang kurang bermanfaat. Mungkin ini ada beberapa hal yang bisa kita lakukan sembari menunggu panggilan. Owh ya, tulisan ini hanya pengingat untuk diri saya yang saat ini masih belum bekerja :”. Mohon doanya ya:) Pahami diri kamu Coba kau pahami dirimu. Apa yang menjadi passion kamu. Kita itu bisa menjadi apapun yang kita inginkan, tapi kita tak bisa menjadi siapapun yang kita inginkan. Kita hanya bisa menjadi diri kita sendiri. Coba sesuaikan pekerjaan yang hendak kau lamar dengan passion , kepribadian dan kemampuanmu. Jika kamu hendak mencoba test kepribadian banyak kog di internet, semisal temubakat.com milik Abah Rama. Saya juga punya buku yang cukup bagus untuk dibaca yakni " ON " karangan Jamil Azzani. Lengk

Surat Seorang Kawan

Assalamu'alaikum, Pa kabar? Sekarang kita lagi sama sama ngerjain tugas akhir ya. Dosen kita juga sama sama susah. Aku tahu kog gimana rasanya. Tapi kamu jangan sedih, tetep semangat ya. Setelah kesusahan itu ada kemudahan. Akan selalu ada jalan ketika kita berusaha. Allah tuh gak bakal nguji hamba Nya tanpa ada jalan keluar di situ. Dan kamu jangan pernah ngerasa sendirian, ada aku kog. Kita nikmatin aja proses ini bareng bareng. Seberat apapun tugas kita, jangan murung ya. Tetap tersenyum, sebab kamu akan lebih manis saat tersenyum. Walaupun senyuman tak akan menyelesaikan masalah, paling gak sedikit menenangkan hati kita. Owh ya, ini tuh momen momen buat kita berjuang bareng. Sebelum kita sama sama lulus kuliah. Mungkin gak lama lagi kita bakal pisah. Mungkin abis itu bakal rada susah buat ketemuan lagi. Jadi mumpung masih ada waktu, baiknya kita bikin banyak cerita kebersamaan kita. Agar tak hanya kesedihan yang kita dapat kita ingat. Tapi juga kebersamaan kita jug

Ujian Kekosongan

Aku pikir, aku sedang mengalami ujian kekosongan. Aku merasa benar benar kosong, tak tahu harus berbuat apa. Setiap kali aku melihat ke belakang, aku kadang merasa tidak melakukan apa apa. Mungkin aku terlalu sibuk bermain dengan gadget-ku. Tidak ada sesuatu yang bermanfaat yang telah kulakukan. Aku merasa hampa. Mungkin karena memang bukan demikian yang harus aku lakukan. Fitrahku sebagai manusia bukan untuk itu. “Dan tidaklah Aku ciptakan Jin dan Manusia kecuali untuk beribadah kepadaku” (Q.S Adz-Dzaariyaat ayat 56) “Sebaik baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi orang lain” Aku kira ujian ini lebih berat dibandingkan saat Tugas Akhir (TA). Lebih berat sekali mungkin. Dan aku ingat saat itu, di awal awal mulai mengerjakan TA, dosen pembimbingku berpesan untuk senantiasa mendekatkan diri kepada Nya, meminta petunjuk Nya. Mungkin demikian untuk masalahku saat ini, harus mendekatkan diri kepada Nya. Memperbanyak amal kebaikan. Semakin menyertakan Allah dalam setia

Insta story(3)

Gambar
Masih lanjutan dari postingan instastory (dan WA Story) beberapa hari  minggu yang lalu. Jika hendak mengikuti saya diintagram bisa follow @id_karyadi . Semoga bermanfaat. 1. Masalahnya, terkadang kita tahu apa yang menjadi masalahnya 2. Tak usahlah mencari alasan untuk bertemu, jika sudah waktunya pasti kan dipertemukan 3. Jika cinta tak sepatutnya dibalas oleh makhluk, maka biarkan hanya Ia saja yang membalasnya. 4. Jangan mengharapkan kesempurnaan pada makhluk yang tak sempurna. Berharaplah kepada Yang Maha Sempurna. 5. Seringkali kita terlalu sibuk mencari nasehat untuk orang lain, sehingga lupa mencari nasehat untuk diri sendiri. 6. Mimpi mimpimu akan tetap berada dibumi jika kau sudah berhenti di tangga pertama dari ribuan anak tangga yang berujung di pintu langit. 7. Kau harus jujur pada dirimu sendiri. Jujur pada apa apa yang ingin kau perjuangkan. 8. Seringkali kita terlalu menikmati apa apa yang disuguhkan o